Polisi Menyelidiki Mobil Muatan Jerigen Pertalite Yang Ditinggalkan Usai Tabrakan di Cianjur

BARA NEWS JABAR

- Redaksi

Selasa, 15 April 2025 - 06:36 WIB

50291 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Cianjur. Polisi selidiki temuan satu kendaraan bermuatan penuh jerigen yang sebagian besar berisi pertalite ditinggalkan pemiliknya di depan SPBU Cinangsi, Kecamatan Cikalongkulon, Senin.

Kapolsek Cikalongkulon, AKP Arif Titim Firmanto, mengatakan mobil Daihatsu Xenia bernopol B 8210 QW ditemukan tanpa sopir ditinggalkan di pinggir jalan Cikalongkulon-Jonggol, sempat dirusak warga karena setelah terlibat tabrakan dengan kendaraan lain melarikan diri.

“Xenia terlibat tabrakan dengan kendaraan lain Toyota Fortuner bernopol B 1507 AN di depan SPBU Cinangsi dan sopir langsung melarikan diri, sehingga sempat dikejar warga hingga akhirnya ditemukan di pinggir jalan,” jelasnya, dilansir dari laman Antaranews, Senin (14/4/25).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam keterangannya ia menjelaskan bahwa di dalam kendaraan tersebut ditemukan belasan jerigen berisi pertalite, bahan bakar migas bersubsidi yang masih diselidiki petugas, didapat dari mana karena pemilik kendaraan melarikan diri sebelum dikepung warga.

Pihaknya akan mengembangkan kasus tersebut dan segera menangkap pemilik kendaraan berisi belasan jerigen pertalite.

“Kami akan selidiki dan segera menangkap pemilik kendaraan guna mengetahui asal pertalite di dalam kendaraan,” jelasnya.

Diketahui bahwa, berdasarkan informasi yang dikumpulkan, terungkapnya kendaraan dengan belasan jerigen berisi pertalite itu, berawal ketika mobil Xenia warna abu-abu menghantam Fortuner warna hitam di depan SPBU, bukan berhenti sopir langsung melarikan diri sehingga langsung dikejar warga sekitar.

Bahkan warga yang melakukan pengejaran sempat melempari kendaraan pelaku dengan batu dan benda lainnya, tidak juga berhenti pelaku sempat menghilang dan akhirnya warga menemukan kendaraan di tinggal di pinggir jalan.

“Kami tidak menemukan sopirnya diduga kabur ke dalam hutan, di dalam kendaraan terdapat belasan jerigen berisi pertalite, petugas yang datang langsung mengamankan kendaraan ke Polsek Cikalongkulon,” ujar, saksi mata warga sekitar, Ujang (35).

(fa/hn/nm)

Berita Terkait

Dua Pelaku Pembunuhan di Cianjur Ditangkap, Motif Dipicu Konflik Geng Motor
Terbongkar! Praktik Prostitusi Online Berkedok Indekos, 27 Gadis Muda Diamankan di Cianjur
Program Nyaah KA Indung Diluncurkan Pemprov Jabar
Polres Cianjur Gerebek Rumah Produksi Miras Oplosan, Ratusan Liter Diamankan
Polres Cianjur Bongkar Sindikat Pengoplos Gas LPG Bersubsidi
Polres Cianjur Berhasil Ungkap Peredaran Obat Sediaan Farmasi Ilegal
Polsek Cianjur Kota Sita Ratusan Miras Oplosan dan Knalpot Brong dalam Razia: Upaya Tegas Ciptakan Kamtibmas Kondusif
Pengelolaan Zakat yang Efektif: Baznas Kabupaten Cianjur Berikan Arahan

Berita Terkait

Minggu, 21 September 2025 - 00:15 WIB

Gempa Magnitudo 4,0 Guncang Wilayah Timur Laut Sukabumi, Terasa Hingga Bogor dan sekitarnya

Sabtu, 30 Agustus 2025 - 17:00 WIB

BRI Luncurkan Program Beasiswa dan Renovasi Sekolah di Sukabumi, Dukung Kemajuan Pendidikan Nasional

Selasa, 19 Agustus 2025 - 04:37 WIB

Marching Band SDN 4 Pasir Ipis Meriahkan HUT RI ke-80 dengan Atraksi Drum Band yang Kompak dan Gemilang

Senin, 18 Agustus 2025 - 04:09 WIB

HUT RI ke-80 Menjadi Ajang Perlombaan Keberhasilan Kepala Desa

Minggu, 17 Agustus 2025 - 00:50 WIB

Kades Rosid: Mengisi Kemerdekaan dengan Merayakan Rasa Syukur

Jumat, 30 Mei 2025 - 11:28 WIB

Sapu Bersih Narkoba di Sukabumi: 16 Kasus Terungkap, 19 Tersangka Diciduk, Barang Bukti Rp436 Juta Diamankan

Selasa, 11 Maret 2025 - 23:41 WIB

Dulu Ragu, Kini Pasti! Sertifikasi Tanah Garapan Jadi Kenyataan

Rabu, 5 Maret 2025 - 04:15 WIB

Dedi Mulyadi Apresisasi Polantas Sukabumi Yang Gagalkan Percobaan Bunuh Diri

Berita Terbaru