Bara News Kab.Bogor, Jum’at 14/03/2025
Pemdes Sentul, sore ini melakukan giat bagi-bagi takjil yang berlangsung di depan Tugu Pancakarsa yang menjadi Icon Desa Sentul Kecamatan Babakan Kabupaten Bogor, Jumat 14/03/2025.
R. Alek Sandi Ridwan, Penjabat Kepala Desa Sentul Kecamatan Babakan Madang didampingi perangkat dan staf desa serta Bhabinkamtibmas menuturkan jika program bagi takjil ini bertujuan untuk melatih semangat dan motivasi saling berbagi kepada sesama dan mengharapkan keberkahan di bulan Ramadhan ini.
“Kami membangun semangat berbagi serta mendapatkan rahmat dari Allah SWT, mendapatkan amalan yang dilipatgandakan oleh Allah SWT dan mengajarkan untuk tolong menolong terhadap sesama”, jelasnya.
R.Alek Sandi Ridwan Penjabat Kepala Desa Sentul hadir bersama ibu-ibu PKK Desa Sentul ,Jam.16.00 WIB Jum’at (14/03/2025) juga menyampaikan, kegiatan ini dijadikan sebagai giat di bulan Ramadhan, masyarakat Sentul dan berharap, kedepannya bisa menanamkan dan menjadi kebiasaan yang baik bagi masyarakat sekitar sentul, khususnya untuk saling berbagi kepada orang yang membutuhkan.
Warga Sekitar lokasi memberikan apresiasinya atas kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemdes Sentul.
“Ya kegiatan berbagi ini sangat saya apresiasi karena mengajarkan tentang berbagi kepada sesama, saling tolong menolong, tentunya bukan hanya saat ini tapi untuk kedepannya juga”, tuturnya.
Sebanyak 650 takjil (Susu, kolak dan nasi kotak) di sebarkan kepada pengguna jalan yang melintas, pengendara motor mobil dan truk karena dekat pintu keluar tol sirkuit sentul di sekitar lokasi kegiatan.
Aya pengendara motor yang melintas desa sentul yang bersedia memberikan tanggapannya menyampaikan.
“Alhamdulillah mas, di bulan yang penuh berkah ini banyak orang berbagi, terutama takjil, semoga mereka(Pemdes Sentul) yang bersedia berbagi mendapatkan balasan yang setimpal dari Allah, saya juga berharap rasa berbagi seperti ini tertanam terus setelah ramadhan hingga nanti kita dapat berjumpa lagi di Ramadhan yang akan datang”, ungkapnya.
Reporter: Ariyadi ( Ucok )