Mensos Berharap Puskesos di Kabupaten Bandung Jadi Role Model Bagi Daerah Lain

BARA NEWS JABAR

- Redaksi

Minggu, 9 Maret 2025 - 02:06 WIB

5042 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kabupaten Bandung | Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf meninjau Pusat Kesejahteraan Sosial (Puskesos) “Tanginas” di Desa Cangkuang Wetan Kecamatan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung, Jumat 7 Maret 2025.

Mensos mengapresiasi karena Puskesos Tanginas ini memiliki program menampung semua aspirasi dan keluhan warga.

“Memang belum semua desa berjalan dengan baik. Tapi seperti Puskesos di sini sudah berjalan dengan baik. Paling tidak, apa yang menjadi harapan dan keluhan warga itu bisa ditampung dan ditindaklanjuti di Puskesos ini,” kata Mensos Saifullah Yusuf.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menteri berharap Puskesos ini bisa menjadi role model bagi puskesos lainnya di Indonesia. “Kalau Puskesos ini semakin bagus ke depannya, nanti kita siapkan mudah-mudahan bisa ditiru di daerah lain untuk menjadi role model,” imbuh Saifullah.

Sekretaris Daerah Kabupaten Bandung Cakra Amiyana menambahkan, Puskesos Tanginas ini menampung aspirasi masyarakat yang merasa memerlukan bantuan pemerintah. Seperti BPJS Kesahatan atau Ketenagakerjaan Penerima Bantuan Iuran (PBI), Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) maupun bantuan lainnya.

Menurut sekda, salah satu tugas Puskesos adalah menerima aduan dan aspirasi warga desa atau kelurahan serta memberikan bantuan sosial.

“Jadi, Puskesos Tanginas ini menjadi pionir atau acuan di Indonesia bagi kabupaten/kota lainnya. Keberhasilan ini tentu tak lepas dari pembinaan dari Pemkab Bandung melalui Dinas Sosial,” kata Sekda Cakra Amiyana didampingi Supardian, Kepala Dinsos Kabupaten Bandung.

Puskesos merupakan lembaga yang memberikan pelayanan sosial kepada masyarakat di tingkat desa atau kelurahan. Puskesos berperan penting dalam memastikan bantuan sosial dan layanan kesejahteraan, serta dapat menjangkau masyarakat dengan efektif dan tepat sasaran.

Cakra Amiyana menandaskan, Puskesos di Kabupaten Bandung telah menjadi pionir di Indonesia dan menjadi acuan bagi kabupaten/kota lain mengenai pelaksanaan Puskesos di setiap desa.

“Saya menginstruksikan Kepala Desa Cangkuang Wetan agar hal ini dapat dijadikan sebagai dorongan untuk mengembangkan Puskesos dan mengintegrasikannya dengan Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) yang ada di Desa Cangkuang Wetan,” kata Ami, sapaan Cakra Amiyana.

Dengan demikian persoalan sampah dapat diatasi dan menghasilkan energi, pakan, serta produk seperti sepatu, yang pada gilirannya dapat membangkitkan perekonomian di Kabupaten Bandung.

Pada agenda kunjungan kerja Mensos tersebut, diserahkan pula bantuan Program Bantuan Paket Usaha kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bagi warga Desa Cangkuang Wetan.

Bantuan paket usaha ini bekerjasama dengan Politeknik Kesejahteraan Sosial (Poltekesos) Bandung, yang didukung PT.Indofood Sukses Makmur  Tbk dan PT Diamond Food Indonesia.

Mereka menerima bantuan stimulan berupa 15 unit gerobak dagang dan sepeda untuk berjualan, termasuk untuk pedagang es krim. Sebelum berjualan, KPM juga mendapat pelatihan dari perusahaan sponsor, agar mereka bisa berjualan makanan atau minuman maupun kuliner lainnya dengan baik.(*)

Berita Terkait

Rencana Pembangunan Jalan Lingkar Cileunyi, Kang DS Minta Gubernur Turun Tangan
Bedas Jilid 2: Bupati Kang DS Jumling ke-117 di Masjid Al Ihsan Rancaekek
Tingkatkan Kapasitas Pelayanan, Bupati Bandung Resmikan Ruang ICU dan VIP RSUD Otista
Pemkab Bandung Wacanakan Pemekaran Desa dan Kelurahan
Ranwal RKPD 2026, Bupati Bandung Minta Infrastruktur Jalan Tetap Jadi Prioritas
Dadang Supriatna-Ali Syakieb Siap Ikuti Pembekalan Bersama Presiden
Heroik! Damkar Kabupaten Bandung Berhasil Padamkan Kebakaran Hebat Pabrik Plastik
Sekda Herman Targetkan Pembersihan Sampah di Oxbow Cicukang Rampung Februari 2025

Berita Terkait

Selasa, 25 Maret 2025 - 20:11 WIB

Lurah Ciriung Heru Irawan Mengadakan Kegiatan Bukber dengan Paguyuban RT RW di kantor kelurahan Ciriung

Senin, 24 Maret 2025 - 15:10 WIB

Bukber dan Bansos Desa Gunung putri 900 paket Habis, Semoga Semakin Meningkat di tahun Berikutnya

Sabtu, 22 Maret 2025 - 12:42 WIB

Masalah Sepele Dengan tetangga Berujung Di Pengadilan Negeri Cibinong Kelas 1A,Dan Tidak Puas Dengan Putusan Hakim

Rabu, 19 Maret 2025 - 23:26 WIB

Bupati Bogor Rudi Susmanto Buka Bersama Kadin untuk menjalin hubungan dengan Kadin di kabupaten Bogor

Rabu, 19 Maret 2025 - 20:42 WIB

Audensi LSM Pakuan Pajajaran berkaloborasi dengan Graha Bistara dengan Komisi 1 dan Komisi 4 DPRD kabupaten Bogor

Rabu, 19 Maret 2025 - 20:10 WIB

Kadispora Kabupaten Bogor hadir mewakili Bupati Bogor kegiatan Tarling di masjid Nurul Huda Al Manan desa Sukamaju kecamatan Jonggol Bogor

Selasa, 18 Maret 2025 - 17:01 WIB

Mudik Aman dan Nyaman Bersama Z Auto

Selasa, 18 Maret 2025 - 13:48 WIB

Desa Selawangi Kecamatan Tanjungsari Mendapatkan bantuan dari dinas DKP kabupaten Bogor

Berita Terbaru